Kamis, 10 November 2016

Lengkuas Untuk Menghilangkan Penyakit Kulit Kadas Kurap


Lengkuas, laos atau kelawas merupakan jenis tumbuhan umbi-umbian yang bisa hidup di daerah dataran tinggi maupun dataran rendah. Umumnya masyarakat memanfaatkannya sebagai campuran bumbu masak dan pengobatan tradisional. Lengkuas ini memiliki banyak manfaat. Lengkuas dapat digunakan juga untuk menghilangkan penyakit kulit kadas kurap. Mari kita simak bahan apa saja yang diperlukan.

- Bahan yang diperlukan :
1. 4 Ruas Lengkuas
2. Bawang putih secukupnya
3. 1 Sendok Makan Cuka
- Cara penggunaan :
1. Tumbuk 4 ruas dan bawang putih lalu.
2. Lalu tambahkan 1 sendok makan cuka dan panaskan.
3. Kemudian dinginkan.
4. Lalu oleskan pada bagian tubuh yang terserang Kadas Kurap.
- Cara Penanaman Lengkuas :
1. Memilih bibit merupakan langkah kunci awal untuk menentukan keberhasilan budidaya lengkuas, bibit yang dipilih sebaiknya dari tanaman lengkuas yang anda tahu kondisi induknya. Carilah bibit Lengkuas dari petani lengkuas secara langsung, pilih rimpang dari pohon lengkuas yang tua, sehat dan tidak diserang hama.
2. Dalam menyiapkan bibit biasanya akan dilakukan penyemaian, penyemaian dapat dilakukan dengan menyimpan rimpang lengkuas di dalam peti kayu secara berlapis dan setiap lapis diberi sekam padi. Namun jika anda tidak ingin repot, bibit lengkuas dapat langsung ditanam ke tempat penanaman yang diiinginkan seperti polybag atau pot.
3. Sebelum ditanam atau disemai, sebaiknya rimpang lengkuas dicuci dan dijemur terlebih dahulu selama 5-6 jam.
4. Isi polybag dengan campuran tanah dan pupuk kandang dan sekam padi dengan perbandingan 1:1:1. Isi sampai 3/4 bagian polybag terisi, biarkan polybag selama 1 minggu sebelum ditanami. Letakkan polybag di tempat yang teduh namun tetap terkena sinar matahari.
5. Tanamlah bibit hasil semaian atau rimpang lengkuas secara langsung, isikan 2-3 rimpang dalam setiap polybag, dan tutup menggunakan tanah dibagian atasnya. Lakukan penyiraman setelah bibit lengkuas ditanam. Penyiraman selanjutnya dapat dilakukan sekali dalam sehari agar tidak terlalu basah.

Daun Kemangi Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat


Daun kemangi, Kemangi adalah terna kecil yang daunnya biasa dimakan sebagai lalap. Aroma daunnya khas, kuat namun lembut dengan sentuhan aroma limau. Daun kemangi merupakan salah satu bumbu bagi pepes. Daun Kemangi ini juga memiliki manfaat untuk menghilangkan Bekas Jerawat. Bagi anda yang memiliki bekas jerawat mari kita simak bahan apa saja yang di perlukan untuk menghilangkan  bekas jerawat .

- Bahan yang diperlukan :
1. 100 gram daun kemangi
2. 200 ml air panas
- Cara penggunaan :
1. tumbuk daun kemangi
2. campurkan air panas
3. aduk-aduk daun kemangi hingga keluar sarinya
4. kemudian dinginkan lalu peras daun kemangi dan saring
5. kemudian masukkan kedalam lemari es
6. oleskan keseluruh wajah sebagai masker sebelum tidur biarkan sampai pagi kemudian bilas sampai bersih
- Cara Penanaman Daun kemangi :
1. Pada dasarnya, pohon kemangi menyukai tanah yang gembur dan subur. Karena itu, media tanam yang digunakan pun merupakan campuran dari tanah berhumus dan pupuk kompos. Bolak-balik campuran ini agar menghasilkan tekstur tanah yang gembur.
2. Selanjutnya, media tanam yang telah diolah tersebut kita masukkan ke dalam pot. Penggunaan pot tanah dinilai lebih baik karena mampu menjaga kelembaban tanah di dalamnya.
3. Siapkan biji kemangi yang sudah berusia dewasa, berwarna kehitaman, dan dalam kondisi normal. Tanamkan biji tersebut pada lubang-lubang tanah berkedalaman 1-2 cm. Setelah itu, kubur dengan tanah kembali.
4. Letakkan pot ini di halaman rumah agar dapat menerima sinar matahari secara penuh. Jangan lupa, buatkan pelindung dari plastik yang ditopang tongkat kayu agar bibit kemangi tersebut tidak rusak terkena guyuran hujan atau gangguan binatang.
5. Tunas kemangi akan tumbuh dalam kurun waktu seminggu. Pada masa ini, perawatan cukup dengan penyiraman secara berkala sampai tanaman berumur sebulan. Cek kondisi biji apabila tidak muncul tunas di atasnya. Bisa jadi biji tersebut membusuk maupun kekeringan.
6. Tanaman kemangi yang telah berusia satu bulan mempunyai akar yang terbilang kuat. Oleh sebab itu, penutup plastik pun bisa dilepas agar tanaman bisa mendapatkan sinar matahari yang lebih banyak tanpa takut rusak terkena hujan.
7. Setiap dua minggu sekali, tanaman perlu mendapatkan pestisida agar terhindar dari hama dan penyakit. Maklum saja, meskipun tergolong cepat tumbuh, tanaman kemangi juga rentan penyakit, terutama pada bagian daunnya. Gunakan pestisida alami agar tidak berdampak negatif bagi lingkungan sekitarnya.
8. Pemupukan ulang setiap 3 bulan sekali juga perlu dilakukan agar tanaman tumbuh subur. Biasanya, tanaman yang dirawat dengan baik dan sehat akan memiliki ukuran daun yang lebih lebar dan lebih lebat.

Daun Sirih Untuk Mengatasi Bau Badan


Daun sirih, Sirih merupakan tanaman asli Indonesia yang tumbuh merambat atau bersandar pada batang pohon lain. Sebagai budaya daun dan buahnya biasa dikunyah bersama gambir, pinang, tembakau dan kapur. Sirih ini sering kali kita jumpai dimanapun. daun sirih juga memiliki banyak khasiat, tidak heran jika daun sirih digunakan di banyak produk kecantikan. Daun sirih ini juga dapat mengatasi bau badan. Jika anda memiliki bau badan mungkin daun sirih adalah solusi yang tepat untuk anda. mari kita simak bahan apa saja yang diperlukan.

- Bahan yang diperlukan :
1. 5 lembar daun sirih
2. 3 gelas air putih
- Cara Penggunaan :
1. merebus 5 lembar daun sirih dan 3 gelas air
2. kemudian tiriskan
3. minum 1x sehari pada waktu siang
- Cara Penanaman Sirih :
1. Untuk menanam daun Sirih (Piper Betle), pertama kali yang harus dilakukan adalah menyiapkan lahan yang akan digunakan. Tanah harus dibersihkan dari gulma dan batu-batuan. 
2. Cangkul media hingga 20 cm. Kemudian buatlah bedengan. Setelah itu buat lubang untuk menanam sirih dengan ukuran P 80 x L 40 x 60 cm. Jaraknya cukup dua meter saja. 
3. Sebelum penanaman sirih, hendaknya diberikan pupuk kandang sekitar setengah kg kemudian diaduk hingga rata. Agar batang sirih dapat tumbuh dengan baik maka sebaiknya memakai penyangga dari bambu atau penyangga lain. 
4. Setelah lahan disiapkan maka langkah selanjutnya menyiapkan bibit yang akan digunakan. Penyediaan bibit ini bisa memakai stek sulur. Sulur yang dipakai sebaiknya yang dapat mengeluarkan akar. Potong dengan ukuran 30 cm dan tanam di polybag yang telah diisi campuran tanah serta pupuk kandang.

Jahe Untuk Mengobati Alergi


Jahe, keberadaan jahe ini sangatlah dikenal oleh masyarakat indonesia. Jahe ini memiliki banyak khasiat atau kegunaan yang sangat baik bagi tubuh. Jahe ini juga dapat mengobati alergi. bagi anda yang memiliki alergi, jahe ini bisa anda gunakan untuk mengobati alergi anda. cara penggunaannya pun sangatlah mudah. mari kita simak bahan bahan apa saja untuk mengobati alegi ini,

- Bahan yang diperlukan :
1. Jahe sebanyak 15 gram 
2. Cuka beras putih sebanyak 30 ml 
3. Air sebanyak 400 ml 
4. Gula merah secukupnya
- Cara penggunaan :
1. Siapkan wadah perebus 
2. Jahe dicuci hingga bersih.
3. Masukkan air dan semua bahan.
4. Rebus hingga airnya tersisa setengahnya saja.
5. Turunkan dari api, dinginkan lalu saring.
6. Minum ramuan jahe ini secara teratur hingga alergi kulit hilang.
7. diminum secara teratur
- Cara Penanaman Tanaman Jahe :
1. Pertama, campurkan bahan seperti tanah berhumus, sekam dan juga pupuk kandang. Perbandingannya 3 banding 1 banding 1. Artinya jika Anda menggunakan 3 ember tanah, maka campurkanlah dengan 1 ember pupuk kandang dan 1 ember sekam.
2. Siapkan bibit jahe yang hendak Anda gunakan. Ambil bibit jahe dari indukan dan simpan di tempat yang lembab dan tertutup. Setelah tumbuh tunas, ambil indukan tadi dan mulailah memotongnya menjadi bibit kecil. Per bibit usahakan ada 2 tunas. Setelah itu, rendam bibit di dalam laritan agrimicin 0,1% selama kurang lebih 8 jam. Setelah itu, angkat dan keringkan.
3. Selanjutnya, mulailah memasukkan tanah yang telah dicampur pupuk kandang dan sekam ke dalam plastik polybag. Isi hingga memenuhi ¾ kantong. Kemudian sisiplah di dalamnya bibit jahe yang telah disediakan pada langkah kedua.
4. Umumnya jahe akan tumbuh setelah 3 bulan. Nah di minggu awal penanaman bibit, jangan lupa untuk terus menyiram polybag dengan air agar medium tanam dan bibit menyatu dengan baik.
5. Setelah jahe tumbuh, lakukan proses pemeliharaan standar seperti pemupukan. Gunakan campuran urea dan KCl saat jahe berusia 1 bulan. Perbandingannyannya 3:4. Per polybag mendapat 1 sendok teh. Saat jahe memasuki umur 3 bulan, kurangi takaran menjadi ½ sendok teh per polybag.
6. Langkah pemeliharaan selanjutnya adalah tindakan preventif dan represif pada hama dan penyakit. Gunakan pestisida dan perhatikan sistem drainase. Jangan sampai air menggenang dan menjadkan rimpang jahe busuk.
7. Terakhir adalah proses pemanenan. Umumnya di usia 8 bulan, jahe sudah bisa dipanen.

Seledri Untuk Mengobati Mata Kering


Mungkin, pada postingan / artikel sebelumnya sudah membahas tentang " manfaat daun seledri untuk pengobatan darah tinggi " daun seledri juga dapat mengobati Mata Kering . Daun Seledri memang memiliki banyak manfaat, harganya pun relatif lebih murah dan mudah didapat. Mari kita simak apa saja yang dibutuhkan untuk mengobati mata kering ini. 

- Bahan yang diperlukan :
1. 2 Tangkai Daun Seledri
2. 2 Tangkai Daun Bayam
3. 1 Tangkai Daun Kemangi
- Cara Penggunaan :
1. seluruh bahan ditumbuk

2. diperas dengan air panas 1 gelas
3. diminum dalam keadaan panas
- Cara Penanaman Seledri :
1. Sebelum biji disemai, rendam terlebih dahulu dalam air hangat kuku (50-60 derajat celcius) selama 1 jam.
2. Siapkan tempat persemaian berupa bedengan atau baki semai. Media semai terdiri dari campuran tanah dan kompos yang telah diayak dengan perbandingan 2:1.
3. Berikan naungan dengan plastik bening pada bedengan semai untuk menlindungi tanaman dari kucuran air hujan langsung dan terik matahari.
4. Buat alur garitan di atas bedengan sedalam 0,5 cm dengan jarak antar alur 10-20 cm.
5. Tebarkan benih ke dalam alur tersebut dan tutup tipis dengan tanah lalu siram untuk mempertahankan kelembabannya.
6. Siram dengan air secukupnya setiap pagi atau sore untuk mempertahankan kelembaban media persemaian. Media jangan terlalu basah dan jangan pula sampai kekeringan.
7. Bibit siap dipindahkan ke pot atau polybag setelah 1 bulan atau setelah tumbuh 3-4 helai daun.

Seledri Untuk Penderita Darah Tinggi


Seledri adalah sejenis sayur yang pada umumnya untuk membuat masakan sayur sop, namun dibalik seledri memiliki khasiat yang sangat baik untuk mengobati tekanan darah tinggi, sayur ini adalah solusi yang tepat untuk mengobati darah tinggi.

Bahan yang diperlukan :
1. Daun seledri secukupnya.
2. Air secukupnya.
- Cara Penggunaan :
1. daun seledri ditumbuk
2. diperas dengan air matang secukupnya 
3. lalu disaring
4. diminum 3x sehari dengan takaran 2 sendok secara teratur
- Cara Penanaman Seledri :
1. Siapkan bibit dengan tunas dengan anak seledri yang masih kecil (baru tumbuh 2-3 tangkai daun namun sudah berakar)
2. Lalu pisahkan dari induknya dan jangan lupa bagian akar harus terbawa jangan sampai terlepas.
3. Kemudian sediakan tanah yang sudah dicampur pupuk organik atau pupuk kandang dan masukkan kedalam polybag atau pot 1/3 bagian pot / polybag saja.